NEW DELHI (DP) — Honda CBR 250R 2013 menambah kelir dan striping baru yang lebih atraktif. Jika versi sebelumnya hanya ada kelir dua-tone saat ini tersedia three-tone.
Kombinasi tiga warna ini membuat penampilannya lebih sportif dan enerjik khas sportbike. menggunakan kombinasi warna putih, merah dan biru. Kelir putih pada fairing dipadu dengan striping model menajam seperti CBR 1000RR dengan warna merah.
Balutan warna biru terdapat melanda tangki dan di seputar lampu depan. Auranya semakin menarik dilihat dengan warna merah pada fender ban depan.
Sayangnya, kabar tentang perubahan ECU pada CBR 250R 2013 tidak menjadi kenyataan. Honda Motorcycle and Scooter India (HMSI) hanya mengungkap material plastik yang digunakan lebih berkualitas.
“Ini adalah global styling, penampilannya semakin menarik dengan model tiga-warna,” terang NK Rattan, Vice President HMSI. Harganya lebih mahal 1.000 rupe atau Rp 190 ribu dibanding versi lama. Saat ini dijual versi non-Abs 144 ribu Rupee atau 26,6 juta dan versi ABS 169 ribu atau Rp 31,2 juta.
Kapan nih versi anyar CBR 250R 2013 siap hadir di Indonesia, kita tunggu saja..
No comments:
Post a Comment